Breaking News
light_mode
Beranda » Bekasi » Diterjang Angin Kencang, Tower di Cikarang Barat Roboh dan Hancurkan Rumah Warga

Diterjang Angin Kencang, Tower di Cikarang Barat Roboh dan Hancurkan Rumah Warga

  • account_circle Info Cikarang
  • calendar_month Sel, 18 Mar 2025
  • comment 0 komentar

Tower di Cikarang Barat Roboh. /Foto: Istimewa

INFO CIKARANG – Sebuah tower di Desa Telajung, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, dilaporkan roboh setelah dihantam angin kencang yang menyertai hujan deras pada Senin (17/3/2025) malam. Insiden ini sempat terekam oleh warga dan videonya beredar luas di media sosial.

Dalam video yang diunggah, terlihat jelas bagaimana tower berwarna merah putih itu tumbang dan menimpa bangunan di sekitarnya. Seorang warga yang merekam kejadian tersebut menyebutkan bahwa beberapa rumah dan sekolah rusak parah akibat tertimpa tower.

“Dekat kantor Desa Telajung tower roboh. Banyak rumah hancur, sekolahan juga kena,” ujar pria dalam video tersebut.

Tak hanya bangunan, beberapa kendaraan yang terparkir di sekitar lokasi juga jadi korban. Dua mobil dilaporkan ringsek, satu mobil Avanza dan satu lagi APV bahkan sampai tercebur ke sawah.

Belum Ada Keterangan Resmi dari Pihak Berwenang

Hingga saat ini, pihak kepolisian dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait jumlah kerusakan maupun kemungkinan adanya korban jiwa.

Warga setempat pun masih bergotong royong membersihkan puing-puing bangunan yang tertimpa tower. Beberapa di antaranya juga berupaya menyelamatkan barang-barang berharga yang masih bisa diselamatkan dari rumah mereka yang rusak.

Angin Kencang dan Cuaca Ekstrem Kembali Mengancam

Peristiwa ini menjadi pengingat bahwa cuaca ekstrem di musim hujan bisa datang sewaktu-waktu. Bekasi, yang kerap dilanda hujan lebat dan angin kencang, memang harus lebih siap menghadapi potensi bencana serupa.

Warga diimbau untuk lebih waspada dan segera berlindung di tempat aman saat angin kencang melanda. Selain itu, pihak terkait diharapkan segera turun tangan untuk mengevaluasi keberadaan tower-tower di sekitar pemukiman agar kejadian serupa tak terulang lagi.*

  • Penulis: Info Cikarang

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Viral! Warga Tambelang Diteror Rentenir Berkedok Koperasi, Diduga Ditagih Tanpa Akhir

    Viral! Warga Tambelang Diteror Rentenir Berkedok Koperasi, Diduga Ditagih Tanpa Akhir

    • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Kasus dugaan praktik rentenir berkedok koperasi kembali terjadi. Kali ini menimpa seorang warga Tambelang, Kabupaten Bekasi, bernama SHN. Ia mengaku telah melunasi utang berikut bunganya, namun justru terus diteror oleh pihak penagih. Pelaku bernama Mustofa, yang disebut-sebut sebagai rentenir yang menyamar lewat kedok koperasi. Menurut SHN, setiap cicilan telah ia bayar sesuai […]

  • Kemarau Meluas Petani di Kabupaten Bekasi Terancam Gagal Panen.

    Kemarau Meluas Petani di Kabupaten Bekasi Terancam Gagal Panen.

    • calendar_month Sab, 24 Agu 2024
    • account_circle Nasrudin
    • 0Komentar

    Bekasi,- Lahan persawahan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat terdampak kekeringan. Kondisi ini membuat cemas ribuan petani karena terancam gagal tanam. Wilayah terdampak kekeringan di antaranya tersebar di banyak daerah, seperti Desa Jayabakti, Cabangbungin, Desa Sukaringin, Sukawangi dan Desa Pantai Harapan Jaya, Muaragembong, dan Sukatani. Kekeringan dinilai paling parah berada di lahan pertanian Kecamatan Sukatani. Petani […]

  • Profil AC, Remaja Asal Bekasi Viral Usai Debat Soal Wisuda dengan Gubernur Dedi Mulyadi

    Profil AC, Remaja Asal Bekasi Viral Usai Debat Soal Wisuda dengan Gubernur Dedi Mulyadi

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Sosok remaja perempuan asal Cikarang, Kabupaten Bekasi, tengah jadi perbincangan hangat di media sosial. Remaja yang dikenal dengan inisial AC ini viral setelah videonya saat menyuarakan kritik terhadap kebijakan penghapusan wisuda sekolah kepada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, beredar luas di TikTok dan YouTube. Semua bermula dari rumah AC yang dibongkar oleh […]

  • Lima Fokus Pembangunan Bekasi: Jalur Lebar, Sekolah Tambahan, dan Tagihan BPJS

    Lima Fokus Pembangunan Bekasi: Jalur Lebar, Sekolah Tambahan, dan Tagihan BPJS

    • calendar_month Kam, 8 Mei 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Pemerintah Kabupaten Bekasi secara resmi mengajukan lima fokus pembangunan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Kelima usulan itu mencakup: 1. Kesehatan (BPJS PBI) Pemkab Bekasi meminta agar tunggakan iuran BPJS Kesehatan untuk Penerima Bantuan Iuran (PBI), senilai sekitar Rp 84 miliar untuk 2023–2024, segera dilunasi. Wakil Bupati Asep Surya Atmaja menegaskan agar porsi […]

  • Waspada! Jalan Licin di Kampung Jati Pilar-Serang, Banyak Pengendara Jatuh

    Waspada! Jalan Licin di Kampung Jati Pilar-Serang, Banyak Pengendara Jatuh

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Hujan deras yang mengguyur dalam beberapa hari terakhir membuat jalan di kawasan Kampung Jati Pilar-Serang menjadi sangat licin, terutama di jalur tanjakan. Akibatnya, sejumlah pengendara terjatuh saat melintas, terutama pada Senin pagi (17/02/2025). Jalur ini merupakan alternatif utama bagi para pekerja yang menuju kawasan industri Cibarusah. Namun, kondisi jalan yang licin tidak […]

  • Persiapan Arus Balik Lebaran 2025: One Way, Ganjil-Genap, dan Contra Flow

    Persiapan Arus Balik Lebaran 2025: One Way, Ganjil-Genap, dan Contra Flow

    • calendar_month Rab, 2 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Korlantas Polri bersama Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan berbagai pemangku kebijakan sedang mempersiapkan strategi arus balik mudik Lebaran 2025. Langkah ini dilakukan untuk memastikan perjalanan para pemudik kembali ke kota asal berlangsung aman dan lancar. Setelah sistem one way untuk arus mudik selesai diterapkan, kini pemerintah mempersiapkan rekayasa lalu lintas untuk arus balik. […]

expand_less