Lolos Tes PPPK? Begini Cara Mudah Lakukan MCU di Kabupaten Bekasi
- account_circle Info Cikarang
- calendar_month Jum, 3 Jan 2025
- comment 0 komentar

Cara Mudah Lakukan MCU di Kabupaten Bekasi. /Foto: dok. RSUD Cabangbungin
INFO CIKARANG– Kabar baik untuk tenaga Non-ASN yang lolos seleksi calon PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di Kabupaten Bekasi! Pemerintah setempat, melalui arahan Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriadi, menginstruksikan seluruh Puskesmas di wilayah tersebut untuk membuka layanan Medical Check-Up (MCU). Langkah ini dilakukan untuk mempermudah proses tes kesehatan tanpa membebani calon PPPK.
Dedy Supriyadi mengatakan bahwa calon PPPK bebas memilih lokasi MCU di unit pelayanan kesehatan pemerintah, baik di dalam maupun luar Kabupaten Bekasi.
Fasilitas Kesehatan yang Tersedia
Dedy menekankan bahwa tes kesehatan dapat dilakukan di RSUD Cibitung, RSUD Cabangbungin, atau di salah satu dari 51 Puskesmas yang tersebar di 23 kecamatan di Kabupaten Bekasi. Setiap Puskesmas memiliki dokter umum yang siap melayani tes kesehatan jasmani, rohani, dan bebas narkoba.
Untuk tes narkoba secara khusus, calon PPPK bisa menuju:
1. RSUD Cibitung
2. RSUD Cabangbungin
3. Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda), Jalan Raya Industri, Desa Pasir Gombong, Kecamatan Cikarang Utara.
Dedy berharap calon PPPK dapat memilih lokasi sesuai domisili masing-masing untuk menghindari kerumunan di satu tempat.
Tidak Ada Paksaan Lokasi Tes
Bagi calon PPPK yang berdomisili di luar Kabupaten Bekasi, pemerintah memberikan kebebasan untuk melakukan tes kesehatan di fasilitas pelayanan kesehatan pemerintah setempat. “Kita mempersilahkan kepada calon PPPK yang lulus tes untuk mengikuti tes kesehatan dimana saja yang penting masih unit pelayanan kesehatan pemerintah baik di dalam maupun di luar Kabupaten Bekasi, jadi tidak ada paksaan di satu tempat,” tambahnya.
Menghindari Hal yang Tidak Diinginkan
Instruksi ini juga bertujuan untuk memastikan proses berjalan lancar tanpa adanya hambatan, baik dari sisi administrasi maupun teknis. Dengan pilihan lokasi yang fleksibel, diharapkan calon PPPK dapat menyelesaikan tes kesehatan tanpa kendala berarti.
Jadi, bagi Anda yang sudah lolos seleksi PPPK di Kabupaten Bekasi, segera manfaatkan fasilitas kesehatan yang telah disediakan untuk menyelesaikan proses administrasi!*
- Penulis: Info Cikarang

Saat ini belum ada komentar