Breaking News
light_mode
Beranda » Bekasi » Profil AC, Remaja Asal Bekasi Viral Usai Debat Soal Wisuda dengan Gubernur Dedi Mulyadi

Profil AC, Remaja Asal Bekasi Viral Usai Debat Soal Wisuda dengan Gubernur Dedi Mulyadi

  • account_circle Info Cikarang
  • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
  • comment 0 komentar

INFO CIKARANG – Sosok remaja perempuan asal Cikarang, Kabupaten Bekasi, tengah jadi perbincangan hangat di media sosial. Remaja yang dikenal dengan inisial AC ini viral setelah videonya saat menyuarakan kritik terhadap kebijakan penghapusan wisuda sekolah kepada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, beredar luas di TikTok dan YouTube.

Semua bermula dari rumah AC yang dibongkar oleh pemerintah karena berdiri di atas tanah negara. Kejadian ini mendorong AC mengunggah video protes lewat akun TikTok-nya. Salah satu yang ia soroti adalah larangan perpisahan atau wisuda sekolah, yang menurutnya penting sebagai simbol perayaan kelulusan siswa. Unggahannya viral dan telah ditonton lebih dari 8,8 juta kali, dengan ribuan komentar netizen yang terbagi antara mendukung dan mengkritik.

AC kemudian diundang langsung oleh Gubernur Dedi Mulyadi untuk bertemu dan berdiskusi bersama warga lainnya yang terdampak pembongkaran. Pertemuan ini pun diabadikan dan diunggah Dedi ke kanal YouTube-nya. Dalam pertemuan itu, AC dengan percaya diri menyampaikan pendapat bahwa tidak semua orang bisa menerima jika momen wisuda ditiadakan.

Namun, Gubernur Dedi menegaskan bahwa kebijakan tersebut dibuat untuk meringankan beban finansial para orang tua, khususnya keluarga dengan kondisi ekonomi terbatas. Ia mencontohkan bahwa tidak semua orang tua sanggup mengeluarkan Rp1 juta untuk perpisahan sekolah, apalagi jika harus meminjam dari rentenir atau “bank emok”.

Meski ada yang menyebut perdebatan ini hanya setting-an, Dedi menyatakan dirinya menilai AC sebagai anak yang pintar dan berani menyampaikan pendapat. Ia juga mengapresiasi sikap AC yang dianggap ikhlas dan percaya diri.

AC sendiri dikenal aktif di media sosial, serta pernah menjadi model dan tampil di beberapa acara televisi. Terlepas dari pro kontra yang muncul, keberaniannya menyampaikan pendapat langsung ke kepala daerah membuat banyak orang terinspirasi, khususnya di kalangan remaja.*

  • Penulis: Info Cikarang

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mobil Bak Buang Sampah Ilegal di Kali Bekasi, DLH Bekasi Turun Tangan

    Mobil Bak Buang Sampah Ilegal di Kali Bekasi, DLH Bekasi Turun Tangan

    • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Tim dari UPTD Wilayah I Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bekasi langsung bergerak cepat menanggapi laporan soal tempat pembuangan sampah ilegal di daerah aliran Sungai Kali Bekasi, tepatnya di Kelurahan Kebalen, Babelan. Aksi ini dilakukan pada Rabu, 23 April 2025. Tak hanya dari pihak DLH, peninjauan lokasi ini juga melibatkan Polsek Babelan […]

  • Debat Viral: Remaja Bekasi Ini Lawan Pendapat Dedi Mulyadi soal Wisuda Sekolah

    Debat Viral: Remaja Bekasi Ini Lawan Pendapat Dedi Mulyadi soal Wisuda Sekolah

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Jagat maya dihebohkan dengan video perdebatan sengit antara remaja bernama Aura Cinta dan politikus Dedi Mulyadi, yang viral di berbagai platform media sosial. Video tersebut menarik perhatian banyak warganet karena memperlihatkan perbedaan pendapat mereka terkait kebijakan baru mengenai penghapusan acara wisuda di sekolah. Kebijakan yang diusulkan Dedi Mulyadi bertujuan untuk mengurangi beban […]

  • Bus Pariwisata Ngacir Usai Serempet Motor di Cikarang, Sopir Kabur Tinggalkan Kendaraan

    Bus Pariwisata Ngacir Usai Serempet Motor di Cikarang, Sopir Kabur Tinggalkan Kendaraan

    • calendar_month Sel, 15 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Sebuah bus pariwisata bikin geger warga di kawasan industri MM2100, Cikarang Barat, pada Senin (14 April 2025). Bus dengan nomor 84 XM itu diduga terlibat tabrak lari setelah menyenggol seorang pengendara motor, lalu malah kabur tancap gas. Kronologinya, menurut keterangan warga yang melihat kejadian, bus sempat menyerempet motor. Tapi alih-alih berhenti dan […]

  • Judi Online Mengancam Masa Depan! Kejari Kabupaten Bekasi Beri Peringatan Keras

    Judi Online Mengancam Masa Depan! Kejari Kabupaten Bekasi Beri Peringatan Keras

    • calendar_month Sel, 25 Feb 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Bekasi mengingatkan para pelajar untuk menjauhi judi daring yang semakin marak di Indonesia. Selain merusak masa depan, praktik ilegal ini juga membawa konsekuensi hukum yang berat. Hal ini disampaikan dalam kegiatan Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di SMPN 4 Tambun Selatan, Selasa (25/2/2025). Kegiatan ini diikuti oleh pelajar dari […]

  • Optimalkan Pajak Daerah, Kabupaten Bekasi Siap Kejar Target di 2025

    Optimalkan Pajak Daerah, Kabupaten Bekasi Siap Kejar Target di 2025

    • calendar_month Sel, 14 Jan 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Apresiasi diberikan oleh Dedy Supriyadi selaku penjabat (Pj) Bupati Bekasi atas capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) 2024 yang berhasil dicapai Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Bekasi. Dedy mendorong Bapenda untuk terus meningkatkan kinerjanya di tahun 2025. Dedy menjelaskan bahwa tahun ini pihaknya merasa optimis target pajak dapat tercapai dengan lebih baik. Menurutnya, […]

  • Banjir di Serang Baru: 150 KK Terdampak, Warga Dievakuasi ke Masjid

    Banjir di Serang Baru: 150 KK Terdampak, Warga Dievakuasi ke Masjid

    • calendar_month Jum, 28 Feb 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Bekasi pada Kamis (27/2/2025) sore hingga petang membuat Perumahan Griya Mulya Indah, Desa Jayamulya, Kecamatan Serang Baru, terendam banjir. Setidaknya 150 kepala keluarga (KK) terdampak, dengan sebagian warga harus mengungsi ke Masjid Jami Al Fauzan dan Mushola Al-Muhajirin. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bekasi, Dodi […]

expand_less