Example 160x600
Example 160x600
Example 160x600

Rumah Dilalap Api, Dua Nyawa Melayang dalam Kebakaran di Jatiasih Bekasi

INFO CIKARANG– Musibah kebakaran melanda sebuah rumah di kawasan Jatimekar, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, pada Selasa pagi, 22 April 2025. Kejadian memilukan ini merenggut nyawa seorang ibu berusia 22 tahun dan anaknya yang masih balita, baru berumur dua tahun. Kedua korban ditemukan telah meninggal dunia dalam posisi berdekatan di dalam kamar bagian belakang rumah.

Kanit Reskrim Polsek Jatiasih, AKP Sitorus, menjelaskan bahwa saat insiden terjadi, korban diduga sedang tertidur dan tidak menyadari adanya kebakaran yang mulai menjalar. Rumah tempat peristiwa ini terjadi diketahui milik Hendrik (50), yang merupakan mertua dari korban. Hendrik sendiri mengalami luka bakar cukup serius di beberapa bagian tubuhnya, dan kini tengah menjalani perawatan di RS Mitra Keluarga.

“Dua korban ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa di kamar belakang. Kemungkinan besar mereka tertidur saat api mulai membesar,” kata AKP Sitorus saat dikonfirmasi.

Jenazah ibu dan anak tersebut telah dibawa ke RSUD Bekasi untuk penanganan lebih lanjut oleh tim medis. Sementara itu, kepolisian bersama tim identifikasi dari Polres Metro Bekasi telah melakukan olah tempat kejadian perkara guna mengetahui penyebab pasti kebakaran.

Sitorus menambahkan bahwa hingga kini, penyelidikan masih berlangsung dan belum dapat dipastikan apa yang menjadi sumber api. Beruntung, api tidak merambat ke rumah warga lainnya sehingga kerusakan hanya terjadi di satu bangunan saja.

Insiden ini sontak membuat geger warga sekitar. Asap pekat dan kobaran api yang muncul tiba-tiba sempat membuat kepanikan di lingkungan sekitar. Pihak berwenang kembali mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi kebakaran, terutama saat malam atau subuh ketika penghuni rumah sedang terlelap.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *