Breaking News
light_mode
Beranda » Bekasi » Banjir Kabupaten Bekasi Meluas! 9 Kecamatan Terendam, Ribuan Warga Terdampak

Banjir Kabupaten Bekasi Meluas! 9 Kecamatan Terendam, Ribuan Warga Terdampak

  • account_circle Info Cikarang
  • calendar_month Kam, 30 Jan 2025
  • comment 0 komentar

Banjir Kabupaten Bekasi. /Foto: Istimewa

INFO CIKARANG – Banjir di Kabupaten Bekasi dilaporkan semakin meluas! Jika sebelumnya hanya enam kecamatan yang terdampak, kini genangan air sudah masuk ke sembilan kecamatan dengan ketinggian air bervariasi antara 20 hingga 80 cm.

Menurut Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi, Muchlis, intensitas hujan yang tinggi selama dua hari terakhir menjadi penyebab utama banjir ini. Wilayah terdampak mencakup Tambun Utara, Tambelang, Karangbahagia, Tarumajaya, Sukakarya, Cibitung, Sukatani, Sukawangi, dan Babelan. “Mayoritas kawasan yang terendam adalah perumahan warga,” ujarnya, Kamis (29/1/2025).

Dampak Banjir: Ribuan Warga Terdampak

Hingga saat ini, BPBD mencatat sebanyak 3.043 kepala keluarga atau sekitar 9.996 jiwa terdampak. Dari jumlah itu, 10 orang telah mengungsi ke tempat aman. Selain itu, 3.235 rumah terendam air, membuat aktivitas warga lumpuh.

Kondisi di Perumahan Villa Kencana, Kecamatan Sukakarya, juga cukup parah. Evi (38), salah satu warga, mengaku khawatir karena memiliki balita. Dia menyatakan bahwa air sudah setinggi 80 cm di beberapa blok. Tahun lalu, dia melanjutkan, banjir seperti ini bertahan hingga lima hari.

Sementara itu, Ketua RT 02 Villa Kencana, Bambang Aminullah, mengatakan bahwa akses keluar-masuk perumahan sudah terputus. “Sekitar 2.400 jiwa terdampak, terutama di Blok EE, CC, dan B. Kami butuh bantuan perahu karet untuk evakuasi,” katanya.

Belum Ditetapkan Status Tanggap Darurat

Meski banjir terus meluas, pemerintah daerah belum menetapkan status tanggap darurat. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Bekasi, Dodi Supriadi, mengatakan bahwa saat ini masih dalam tahap siaga tanggap darurat, bukan tanggap darurat penuh.

Dodi menjelaskan, apabilk kondisi memburuk, seperti adanya tanggul jebol, maka status tanggap darurat akan diberlakukan. Untuk sementara, bantuan masih mengandalkan sumber daya yang tersedia tanpa menggunakan anggaran Biaya Tak Terduga (BTT).

Dodi juga mengimbau warga untuk tetap waspada, mengingat hujan masih berpotensi turun. Dia mengungkapkan bahwa tim gabungan sudah bersiaga di lokasi rawan banjir untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk.*

  • Penulis: Info Cikarang

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tips Hemat Renovasi Rumah KPR di Cikarang

    Tips Hemat Renovasi Rumah KPR di Cikarang

    • calendar_month Sab, 27 Apr 2024
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    Infocikarang.id – Kаdаng kebutuhan mеrеnоvаѕі rumаh KPR dі Cіkаrаng bukаn ѕаjа kаrеnа ingin mеrubаh bеntuk аtаu mеnаtа ulang desainnya mеnjаdі lеbіh еnаk dipandang mаtа. Namun kаdаng jugа kаrеnа memang аdа beberapa bаgіаn rumаh yang ruѕаk dаn harus dіреrbаіkі. Disaat endemi seperti sekarang ini, mаu tіdаk mаu bagian rumаh уаng rusak tetap hаruѕ di реrbаіkі. Tарі […]

  • Viral! Warga Tambelang Diteror Rentenir Berkedok Koperasi, Diduga Ditagih Tanpa Akhir

    Viral! Warga Tambelang Diteror Rentenir Berkedok Koperasi, Diduga Ditagih Tanpa Akhir

    • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Kasus dugaan praktik rentenir berkedok koperasi kembali terjadi. Kali ini menimpa seorang warga Tambelang, Kabupaten Bekasi, bernama SHN. Ia mengaku telah melunasi utang berikut bunganya, namun justru terus diteror oleh pihak penagih. Pelaku bernama Mustofa, yang disebut-sebut sebagai rentenir yang menyamar lewat kedok koperasi. Menurut SHN, setiap cicilan telah ia bayar sesuai […]

  • 86,4 Ton Bawang Bombai Impor Belanda Dimusnahkan di Setu, Ada Parasit Berbahaya!

    86,4 Ton Bawang Bombai Impor Belanda Dimusnahkan di Setu, Ada Parasit Berbahaya!

    • calendar_month Sab, 1 Mar 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Sebanyak 86,4 ton bawang bombai impor dari Belanda dimusnahkan oleh Badan Karantina Indonesia (Barantin) karena tercemar parasit cacing gelang (nematoda aphelenchoides fragariae). Proses pemusnahan dilakukan dengan cara dibakar menggunakan mesin insinerator di Setu, Kabupaten Bekasi, pada Jumat (28/2/2025). Pemusnahan ini dilakukan setelah bawang bombai yang masuk melalui Pelabuhan Tanjung Priok pada 5 […]

  • Kekeringan Ancam Ribuan Hektar Lahan Pertanian di Bekasi, Pemkab Turunkan Tim Kaji Cepat

    Kekeringan Ancam Ribuan Hektar Lahan Pertanian di Bekasi, Pemkab Turunkan Tim Kaji Cepat

    • calendar_month Sel, 27 Agu 2024
    • account_circle Nasrudin
    • 0Komentar

    Bekasi,– Kekeringan yang melanda Kabupaten Bekasi semakin mengkhawatirkan. Ribuan hektar lahan pertanian di tujuh kecamatan kini terancam gagal panen akibat minimnya pasokan air. Menanggapi situasi darurat ini, Pemerintah Kabupaten Bekasi telah menurunkan Tim Kaji Cepat Daerah Aliran Sungai (DAS) untuk melakukan asesmen dan mencari solusi. Tim gabungan yang terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), […]

  • Kabupaten Bekasi Jadi Magnet Investor! Penanaman Modal Capai Rp71,8 Triliun

    Kabupaten Bekasi Jadi Magnet Investor! Penanaman Modal Capai Rp71,8 Triliun

    • calendar_month Ming, 9 Feb 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Kabupaten Bekasi kembali mencetak prestasi dalam sektor investasi. Sepanjang 2024, realisasi investasi di wilayah ini mencapai Rp71,8 triliun, melampaui target Rp64 triliun yang ditetapkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Dengan pencapaian ini, Bekasi menjadi daerah dengan investasi tertinggi di Jabar, mengungguli Karawang dan wilayah lainnya. “Kita masih tertinggi, di atas Karawang dan daerah […]

  • Dikecam Usai Tolak Tangani Anak Luka Tusuk, Pihak Puskesmas Cikarang Utara Minta Maaf

    Dikecam Usai Tolak Tangani Anak Luka Tusuk, Pihak Puskesmas Cikarang Utara Minta Maaf

    • calendar_month Kam, 10 Apr 2025
    • account_circle Info Cikarang
    • 0Komentar

    INFO CIKARANG – Viral di media sosial, seorang warga Cikarang Utara membagikan pengalaman tidak menyenangkan saat membawa anaknya ke Puskesmas dalam kondisi darurat. Sang anak mengalami luka akibat tertusuk paku, namun saat sampai di lokasi, pelayanan justru ditolak dengan alasan jam operasional sudah selesai. Warga yang tinggal di Kampung Buniasih, Desa Karangbaru, Kecamatan Cikarang Utara, […]

expand_less